Langsung ke konten utama

Biografi Dr. Zakir Naik (Momen 18 Oktober)

Image: Maapu (Flickr)
(Dr. Zakir Naik berusia 52 tahun
pada 18 Oktober 2017 ini)
Dr. Zakir Naik merupakan tokoh agama (Agama Islam) dan juga menjadi seorang Penulis berbagai buku sesuai dengan bidang yang pilihnya. Dr. Zakir Naik merupakan tokoh agama paling berpengaruh di India, bahkan pengaruhnya sampai ke negara-negara luar India. Tak ayal pengaruhnya di negara lain pun cukup populer.

    Dr. Zakir Naik memiliki nama lengkap Zakir Abdul Karim Naik dan lahir pada tanggal 18 Oktober 1965 di Kota Mumbai, India. Ayah Dr. Zakir naik bernama Abdul Karim Naik.  Ketika dewasa, Dr. Zakir Naik menikah dengan wanita bernama Farhat Naik dan dikarunia dua orang anak bernama Fariq Zakir Naik dan Rushda Naik.

     Sebelum menjadi tokoh agama Dr. Zakir Naik awalnya berkecimpung dalam dunia kesehatan. Dia bersekolah di St. Peter's High School (ICSE) Mumbai lalu melanjutkan studinya di Kishinchand Chellaram College, hingga masuk ke Topiwala National Medical College. Disinilah Dr. Zakir Naik belajar tentang aspek Ilmu Kesehatan. Dr. Zakir Naik kemudian pada akhirnya berkuliah di jurusan Ilmu Kedokteran University of Mumbai. Pada saat itu, dirinya memperoleh gelar MBBS (Bachelor of Medicine Bachelor Of Surgery).

     Setelah menyelesaikan studinya, Dr. Zakir Naik bekerja sebagai dokter di kota Mumbai. dalam kehidupannya, prinsip hidup Dr. Zakir Naik terinspirasi oleh Ahmed Deedat (pendakwah Islam) yang melakukan dakwah selama 40 tahun lebih. Hingga  pada tahun 1991, ia kemudian beralih menjadi seorang pendakwah Islam dan benar-benar berhenti dari profesinya sebgai dokter.

     Dr. Zakir berjuang mengembalikan hal positif dari pandangan negatif orang-orang tentang islam, terutama oleh banyak orang anti-islam. Sejak saat itu dirinya sudah banyak berkeliling dunia selama menjadi pendakwah. Dalam setiap dakwahnya, selalu dihadiri puluhan ribu orang baik yang beragama Islam ataupun agama diluar Islam, bahkan kaum Atheis. Dalam dakwahnya, Ia mengadakan ceramah dan tanya jawab tentang agama. Dari dakwah-dakwah yang telah dilakukannya, Dr. Zakir Naik sudah banyak mengislamkan orang setelah mendengar ceramah atau selesai sesi tanya jawab yang diajukan kepada Zakir Naik. Dari situ banyak orang yang kagum dengan jawaban-jawaban yang diberikan Dr. Zakir Naik hingga tertarik mempelajari Islam lebih dalam.

     Dr. Zakir Naik dikenal sebagai sosok yang cerdas dengan ingatan yang kuat dan mampu  menghafal alquran serta hadist bukhari muslim, sehingga mampu mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari dan dakwahnya. Disisi lain, ia juga mampu menghafal kitab agama lain seperti kitab injil, weda, tripitaka, bhagavad gita, sehingga dirinya mampu membandingkan isi dan persamaan kitab-kitab yang dihafalnya. Tidak heran dalam sesi tanya jawab dalam dakwahnya, ia selalu mampu memberikan tanggapan dan koreksi dari kekeliruan hafalan orang yang bertanya atau berdebat dengannya, termasuk orang dari luar Islam.


     Dr Zakir Naik berkunjung ke Indonesia pada pada tanggal 31 maret hingga 9 april 2017. Ia mengadakan kunjungan ke pesantren serta ceramah di beberapa universitas di Indonesia, selain itu ia juga bertemu dengan sejumlah ulama serta tokoh islam di Indonesia. Dr. Zakir Naik merupakan pendiri sekaligus presiden Islamic Research Foundation (IRF), yang merupakan badan nirlaba Islam yang bergerak dalam bidang penelitian Islam dan Perbandingan agama. Ia juga merupakan pendiri dari Peace TV, Peace TV Bangla dan Peace TV Urdu.

     Dalam hidupnya, Dr. Zakir Naik juga menerima beberapa penghargaan atas usaha dan kerja kerasnya. Beberapa penghargaan yang terkenal misalnya penghargaan dari Kerajaan Arab Saudi, Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud menganugerahkan ‘King Faisal International Prize for Service to Islam" tahun 2015. Hadiah tersebut termasuk sertifikat penghargaan, 200 gr medali emas 24 karat, dan uang senilai 200 ribu dolar AS yang seluruhnya disumbangkan oleh Dr. Zakir Naik  untuk program Wakaf, Peace TV Network. Disisi lain, di India Dr. Zakir Naik juga masuk dalam kategori "10 Guru Spiritual Terbaik di India" dan juga termasuk dalam "100 Orang India Terkuat" pada tahun 2009.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Monumen Menara Iblis (The Devil's Tower Monument)

Monumen Menara Iblis (The Devil's Tower Monument) Pic by: Jason Sturner The Devil's Tower Monument (Monumen Menara Iblis), merupakan menara yang sangat besar  dan terbentuk secara alami tanpa campur  tangan manusia. Menara ini merupakan gunung batu yang menjulang dengan tinggi 1266 ft (kaki), atau setara dengan  386 meter diatas dataran sekelilingnya. Bentuknya yang tinggi serta memiliki sisi yang hampir tegak lurus, membuatnya menjadi unik. Devil's Tower ini berada di timur laut Wyoming, Amerika Serikat. Gunung batu ini diperkirakan  terbentuk  sejak puluhan juta tahun yang lalu akibat aktivitas vulkanik bumi. Selain itu, pengikisan di sisi gunung ini membuat bentuk gunung ini menjadi semakin menarik. Sisi gunung ini tampak bergaris-garis lurus memanjang seperti dikeruk atau diukir dengan suatu benda. Gunung ini ditemukan oleh Kolonel Richard Irving Dodge pada tahun 1875. Setelah itu pada tanggal 24 September 1906, Devil's Tower diresmikan ol...

Kebakaran Apollo 1, 1967

Kebakaran Apollo  1, 1967 Pic: NASA (at Wikipedia) Pesawat Antariksa yang menjadi program pertama kali dari NASA untuk membawa manusia ke Bulan yaitu Apollo 1. Pada awalnya Apollo 1 ditargetkan meluncur pada bulan februari. Namun sebelum itu   para kru melakukan simulasi dalam pesawat tapi masih di Bumi. Hari itu tepatnya tanggal   27 Januari 1967, tiga astronot (Virgil I. “Gus” Grisson, Edward H. White, dan Roger B. Chafee) telah   siap melakukan simulasi di dalam kapsul komando pesawat Apollo 1 di atas roket Saturn IB, di landasan luncur 34 Kennedy Space Center.   Setelah beberapa menit terkunci didalam kapsul, para astronot melaporkan adanya api di dalam kapsul. Kebakaran terjadi didalam kapsul yang penuh oksigen itu tanpa sebab yang pasti, namun   beberapa pendapat mengatakan kebakaran dipicu oleh percikan api dan kelemahan konstruksi pada saat itu. Pic by: NASA Ketika kebakaran itu terjadi, di dapatkan tanda-tanda dari para a...

Patung Moai (Misteri Easter Island)

Moai (Misteri Easter Island)  Pulau ini terletak di antara Tahiti dan Chili, dan meraih perhatian dunia internasional karena patung kolosal yang luar biasa berbentuk wajah manusia yang disebut Moai. Moai adalah patung-patung yang terdapat di Pulau Paskah yang dipahat dari batu . Sebagian besar patung tersebut berjenis monolitis, atau dipahat dari satu batu saja, walaupun ada juga yang mempunyai batu Pukau tambahan terpisah yang diletakkan di bagian kepala. Terdapat lebih dari 600 Moai yang tersebar di seluruh pulau. Sebagian besar moai dipahat dari batu karang vulkanik lunak yang terdapat di daerah Rano Raraku dan mewakili karya masyarakat Rapa Nui , di mana tersisa sekitar 400 moai lainnya yang belum jadi. Tambang tersebut sepertinya ditinggalkan tiba-tiba. Hampir seluruh moai yang telah selesai dipahat kemudian dihancurkan oleh penduduk pribumi setempat pada masa setelah berakhirnya konstruksi. Berat beberapa patung itu masing-masing dapat mencapai 75-80 ton. Sa...