Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2012

Keindahan Tanjung Karang, Donggala (Beautiful of Tanjung Karang, Donggala)

Keindahan Tanjung Karang, Donggala (Beautiful of Tanjung Karang, Donggala) Pic by: Rudi Tanjung Karang, Donggala. Pantai  dan  laut indah yang tersembunyi di Sulawesi tengah. Salah satu tempat anda  dapat melihat laut biru, bibir pantai yang dangkal, dihiasi langit biru dan awan putih bersih. Tak kalah indah sebuah penampakan gunung di sekelilingnya. Anda pun dapat menikmati sunset yang tak kalah indah di tempat ini. Tanjung karang terletak di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. Tempat tersebut  berjarak sekitar kurang lebih 30 km dari ibukota propinsi yaitu kota Palu . Tanjung Karang menjadi salah satu tempat wisata paling  terkenal di kota Palu. Nama “Tanjung Karang” sendiri berasal dari letaknya  yang berada di Tanjung dan memiliki keanekaragaman terumbu Karang. Dari kota Palu anda akan menempuh  pejalanan  kurang dari 1 jam untuk tiba disini, dan perjalanannya  pun berkelok-kelok. Tak sedikit  wisatawan mengalami mabuk darat. Tapi dibalik hal tersebut, tak rugi and

Keindahan Wakatobi (Beautiful of Wakatobi)

Keindahan Wakatobi, Indonesia Pic by: Jenny Huang Taman Nasional Wakatobi merupakan Taman Nasional bawah laut di  Indonesia yang memiliki berbagai keidahan alami bawah laut. Wakatobi  merupakan salah satu tempat yang paling diminati di Indonesia, dimana wisatawan dapat berenang, menyelam dan melakukan snorkeling untuk melihat keindahan ekosistem bawah laut yang menakjubkan. Taman Nasional Wakatobi memiliki luas area lebih dari 1 juta hektar. Nama Wakatobi sendiri berasal dari nama 4 Pulau utama yang dilingkupinya, yaitu Pulau Wa ngi-wangi, Ka ledupa, To mia, dan Bi nongko (Wa-Ka-To-Bi). Taman Nasional bawah laut ini terletak di Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Southeast Sulawesi) Indonesia . Dikatakan, area Wakatobi ini merupakan area Wallacea yang menjadi perbatasan antara hewan-hewan khas Asia dan Australia. Pic by: Jenny Huang Wakatobi ini sendiri terkenal diantara para Penyelam. Di Wakatobi, wisatawan dapat menikmati keindahan laut berupa lebih dari seratus

Monumen Menara Iblis (The Devil's Tower Monument)

Monumen Menara Iblis (The Devil's Tower Monument) Pic by: Jason Sturner The Devil's Tower Monument (Monumen Menara Iblis), merupakan menara yang sangat besar  dan terbentuk secara alami tanpa campur  tangan manusia. Menara ini merupakan gunung batu yang menjulang dengan tinggi 1266 ft (kaki), atau setara dengan  386 meter diatas dataran sekelilingnya. Bentuknya yang tinggi serta memiliki sisi yang hampir tegak lurus, membuatnya menjadi unik. Devil's Tower ini berada di timur laut Wyoming, Amerika Serikat. Gunung batu ini diperkirakan  terbentuk  sejak puluhan juta tahun yang lalu akibat aktivitas vulkanik bumi. Selain itu, pengikisan di sisi gunung ini membuat bentuk gunung ini menjadi semakin menarik. Sisi gunung ini tampak bergaris-garis lurus memanjang seperti dikeruk atau diukir dengan suatu benda. Gunung ini ditemukan oleh Kolonel Richard Irving Dodge pada tahun 1875. Setelah itu pada tanggal 24 September 1906, Devil's Tower diresmikan oleh Presi

Keindahan Raja Ampat (Beautiful of Raja Ampat)

Keindahan Raja Ampat, Indonesia Pic by: Riana Ambarsari Nama Kepulauan Raja Ampat berasal dari  empat pulau utama yaitu Batanta, Misool, Salawati, dan Waigeo yang konon merupakan kerajaan.  Kepulauan ini terletak di kabupaten Raja Ampat, propinsi Papua Barat. Raja Ampat masuk dalam Coral Triangle (segitiga karang) dan merupakan taman nasional laut terbesar di Indonesia. Ekosistem terumbu karangnya merupakan yang terkaya di dunia. Tercatat lebih dari 500 terumbu karang, lebih dari 1000 jenis ikan karang, dan hampir seribu jenis moluska ada di ekosistem lautnya. Di Raja Ampat juga dikenal dengan ikan spesies aslinya yaitu Eviota Raja (ikan gobbie), Wabbegong (khas Papua), serta juga Dugong. Raja Ampat menjadi tujuan para penyelam-penyelam yang ingin melihat keindahan laut dengan biota terkaya dan paling menakjubkan untuk dilihat. Menyelam dan berenang berbagai biota laut menjadi momen yang paling indah. Di dalam laut yang biru jernih, terlihat berbagai terumbu k

Gunung Berapi Meletus (Pompeii - Italia, Tahun 79 Masehi)

Gunung Berapi Vesuvius Meletus (Pompeii - Italia, Tahun 79 Masehi) Pic by: Heleen de Jong-Kwant Pompeii merupakan kota kuno yang terletak di Italia berdekatan dengan Napoli. Kota ini telah ada sejak   beberapa   ratus   tahun sebelum masehi. Pompeii terletak   di kaki gunung yang bernama Vesuvius. Hingga pada   tahun 79 Masehi, tak ada seorangpun yang tahu bahwa Vesuvius adalah gunung berapi tidur. Pada tanggal 24 Agustus 79 Masehi, kota Pompeii berubah menjadi kota kematian bagi beberapa kehidupan di tempat tersebut. Hal tersebut dijelaskan oleh tulisan peninggalan Pliny (muda) yang ditulisnya berdasarkan penuturan sang paman yang bernama Gaius Plinius Secundus ata u  dikenal Pliny (tua). Berdasarkan tulisannya, diketahui bahwa Vesuvius meletus dengan suara lantang seperti   Guntur. Dilihatnya kepulan awan hitam yang terdapat di gunung membetuk seperti pohon pinus raksasa yang menjulang ke angkasa. Sebelumnya gunung tersebut tidak pernah meletus, lerengnya di penu

Indonesia Independence Day (Hari Kemerdekaan Indonesia) By Google

Google memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, (2012) Pic by: Gunawan Kartapranata (at Wikipedia) ".......Kami, bangsa Indonesia, dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia........"   Isi Pidato Naskah Proklamasi oleh Ir. Soekarno . Hari ini tanggal 17 Agustus 2012 Republik Indonesia (RI) melaksanakan peringatan hari kemerdekaan yang ke-67 terhitung sejak 17 Agustus 1945. Adapun bentuk peringatan hari kemerdekaan ini diawali dengan  pelaksanaan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih pada pagi hari lalu di ikuti Upacara Penurunan Bendera Merah Putih  di sore hari. Kegiatan ini pun dilakukan serentak di seluruh pelosok wilayah Indonesia. Selain kegiatan Upacara yang sangat sakral dilakukan, umumnya juga tiap daerah di indonesia melakukan berbagai kegiatan peringatan kemerdekaan dengan melakukan berbagai perlombaan. Umumnya lomba-lomba yang  sangat dikenal antara lain Panjat pinang, Balap karung, Balap kelereng (memakai sendok), Makan kerupuk dan berbag

Kebakaran Apollo 1, 1967

Kebakaran Apollo  1, 1967 Pic: NASA (at Wikipedia) Pesawat Antariksa yang menjadi program pertama kali dari NASA untuk membawa manusia ke Bulan yaitu Apollo 1. Pada awalnya Apollo 1 ditargetkan meluncur pada bulan februari. Namun sebelum itu   para kru melakukan simulasi dalam pesawat tapi masih di Bumi. Hari itu tepatnya tanggal   27 Januari 1967, tiga astronot (Virgil I. “Gus” Grisson, Edward H. White, dan Roger B. Chafee) telah   siap melakukan simulasi di dalam kapsul komando pesawat Apollo 1 di atas roket Saturn IB, di landasan luncur 34 Kennedy Space Center.   Setelah beberapa menit terkunci didalam kapsul, para astronot melaporkan adanya api di dalam kapsul. Kebakaran terjadi didalam kapsul yang penuh oksigen itu tanpa sebab yang pasti, namun   beberapa pendapat mengatakan kebakaran dipicu oleh percikan api dan kelemahan konstruksi pada saat itu. Pic by: NASA Ketika kebakaran itu terjadi, di dapatkan tanda-tanda dari para astronot yang mencoba untuk  

Gempa Shaanxi (shensi) china, 1556

Gempa Shaanxi (shensi) china, 1556 Pic by: Mark Fischer Siapa sangka kota dan provinsi yang indah ini pernah di guncang oleh gempa dahsyat di masa Dinasti Ming. Pada   masa Dinasti Ming, tanggal 23 Januari tahun 1556 provinsi shaanxi dilanda gempa dahsyat yang di perkirakan berpusat di Huaxian (hausien). Kejadian itu berlangsung malam hari dan merupakan bencana terburuk sepanjang sejarah. Korban bencana ini   diperkirakan mencapai 830.000 orang mengalami kehilangan nyawa menurut data kekaisaran. Jumlah korban   melebihi setengah dari   seluruh populasi dari tiap kabupaten saat itu. Banyaknya korban yang   berjatuhan dikarenakan konstruksi rumah-rumah warga   yang   konstruksi atapnya buruk dan   mudah runtuh. Selain itu, pada saat itu banyak warga yang berprofesi sebagai petani yang banyak tinggal di gua-gua buatan (yang di gali pada tebing-tebing dataran tinggi), namun tebing tersebut memiliki struktur tanah yang gembur karena terbentuk dari tumpukan pasir-pasir ya

Patung Moai (Misteri Easter Island)

Moai (Misteri Easter Island)  Pulau ini terletak di antara Tahiti dan Chili, dan meraih perhatian dunia internasional karena patung kolosal yang luar biasa berbentuk wajah manusia yang disebut Moai. Moai adalah patung-patung yang terdapat di Pulau Paskah yang dipahat dari batu . Sebagian besar patung tersebut berjenis monolitis, atau dipahat dari satu batu saja, walaupun ada juga yang mempunyai batu Pukau tambahan terpisah yang diletakkan di bagian kepala. Terdapat lebih dari 600 Moai yang tersebar di seluruh pulau. Sebagian besar moai dipahat dari batu karang vulkanik lunak yang terdapat di daerah Rano Raraku dan mewakili karya masyarakat Rapa Nui , di mana tersisa sekitar 400 moai lainnya yang belum jadi. Tambang tersebut sepertinya ditinggalkan tiba-tiba. Hampir seluruh moai yang telah selesai dipahat kemudian dihancurkan oleh penduduk pribumi setempat pada masa setelah berakhirnya konstruksi. Berat beberapa patung itu masing-masing dapat mencapai 75-80 ton. Sampai